http://img1.blogblog.com/img/icon18_wrench_allbkg.png

Senin, 15 Desember 2014

“CAPUNG - CAPUNG”

“CAPUNG - CAPUNG”
Oleh : Arie Yannur ( 1/12/14 )
Rabb aku di sini, di antara hamparan kefanaan.
Sejak Adzan menyapa tangis pertamaku,
Sejak lampin pertamaku diganti ibu,
Aku berjalan mengarungi samudera fitrahku
Jauh Sudah rasanya aku melangkah,
aku tahu rasanya pilu, Aku tahu rasanya sakit,
Aku memahami perasaan ibu ,saat aku masih menjadi malaikat kecil dipangkuannya.

Rabb, Aku masih disini, meneruskan langkah fanaku di antara Ilalang .
Ku lihat capung - capung terbang , matanya tak pernah tertutup.
Rabb , Inikah gambaran untukku , karena ku yakin kau tak pernah lalai mengawasi langkahku ..??
Aku lelah,ragaku dibasahi peluh , Aku dahaga Yaa Rabb.
Wahai Khalik ku , jamahlah aku.
Berikan kompas pada jalanku,
Agar langkahku tetap terarah walau terseok.
Seperti dulu ….. saat aku belajar melangkah dan terjatuh.
Namun lembut senyum Ibuku, membuat tekadku tak pudar untuk melangkah . Agar aku bisa terlelap dalam dekapan kasihnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar